PNS Bolmut Minta TTP TW-2 Dicairkan PNS Bolmut Minta TTP TW-2 Dicairkan : GenjokSelalusetia Memberikan Jempolnyakestatuskaliansemua
gravatar

PNS Bolmut Minta TTP TW-2 Dicairkan

Jajaran Pegawai Negeri Sipil Bolaang Mongondow Utara meminta Bupati untuk memerintahkan DPKAD untuk mencairkan tunjangan tambahan penghasilan TTP PNS Triwulan ke-2 tahun 2012. Aspirasi pembayaran hak PNS itu kian ramai seiring kian dekatnya hari besar Islam, Idul Qurban. Menurut mereka, bila TTP Triwulan ke-2 dicairkan, ini sangat membantu mereka melaksanakan ibadah Ied.
Tak hanya itu, pemenuhan pembayaran sekolah dan kuliah anak-anak PNS dapat membantu. Karena itulah, para PNS sangat mengharapkan, DPKAD segera memproses pembayarannya sebab berkasnya telah dimasukkan tiap SKPD.
Ada pula usulan, agar pembayaran TTP dapat dicairkan langsung 2 Triwulan. Yakni Triwulan 2 dan 3. Alasannya, sekarang sudah memasuki trwiulan 4. Artinya, DPKAD. Sudah harus memproses 2 Triwulan sesuai dengan jadwal dan tahapannya.
Adapun Triwulan 1 telah dibayarkan, Agustus silam menjelang lebaran. Kendati pencairannya molor cukup lama.  Toh, momennya pembayarannya amat tepat. Disaat PNS amat membutuhkannya. “Kami harapkan hak-hak TTP kami bisa diproses secepatnya,”imbau PNS di sekretariat daerah. Sementara itu kadis PPKAD Aang Wardiman melalui Kabid Anggaran Baharudin tunggil mengatakan, kami tinggal menunggu Kas Daerah, kalau sudah ada kami akan langsung proses dan cairkan. (Rhp)


Gambar emocition

deskripsi gambar

./Partner

BolmutPost anaski gorontalotoday exploit ilmugrafis gorontalotoday gorontalotoday gorontalotoday